Cara Mencegah Memory internal Android menjadi Penuh - Samsung Galaxy Prime


Memory internal sangat penting bagi system Android. karna memory internal berperan untuk menyimpan data sementara di smartphone android kita. 
Pikirkan jika memory internal kita penuh ? kita tidak akan bisa melakukan apa-apa janggankan mau mendonwnload aplikasi dan game di Google Play Store ! buat mengunakan smartphone seperti biasa saja sering berat dan lag. Sebab system Android tidak sanggup menyimpan data, yang akan di gunakan untuk membuat system android berjalan dengan normal dan baik.
Namun Ada beberapa alasan yang membuat memory internal android kita penuh.

1. Cache
Cache yaitu data yang di simpan di memory internal. cache sangat penting buat system android karna bisa berguna untuk mempercepat kinerja system android. dan mencatat semua kegiatan aktifitas yang telah kita lakukan.

Dan perlu di ingat, bahwa cache juga bisa menghabiskan ruang di memory internal jika tidak pernah di hapus. Untuk cara  menghapus cache tersebut, anda perlu membuka Pengaturan - Manajer aplikasi - Pilih aplikasi - Hapus Memory dan silakan di hapus.



2. File obb
File obb, biasanya di gunakan untuk menyimpan file aplikasi dan game yang memakan banyak sekali ruang di memory internal. biasanya file obb ini tidak terhapus meskipun aplikasi dan game telah di hapus di perangkat android kita. Dan untuk mengetahui letak file obb berada di memory internal Android, silahkan buka File saya - Penyimpanan perangkat - Android - Folder obb- File obb

3. Folder .thumbnails
Folder .thumbnails yaitu folder yang menyimpan foto dalam ukuran kecil. dengan tujuan untuk mempermudah penampilan gambar di Galery ponsel.
Dan perlu di ingat semakin banyak file di folder .thumbnails, maka akan semakin luas ruang yang akan di gunakan untuk menyimpan foto. Untuk mengetahui letak folder .thumbnails, berada di DCIM- .thumbnails dan foldernya tersembunyi.

Cara nya buka Penyimpanan perangkat - DCIM - Thumbnails untuk melihatnya silahkan gunakan aplikasi yang bisa membuka file tersembunyi, dengan cara mendownload aplikasi yang ada playstore seperti (Clean Master) dan semacamnya.
Buat penguna smartphone Android kalian semuah jangan malas. kalian harus merawat smartphone kalian dengan baik. supaya smartphone ke sayangan kamu bisa berjalan dengan normal. kamu harus menghapus file,aplikasi dll yang tidak berguna.

Tips
Sediakan memory internal yang cukup untuk menyimpan data. jika memory internalmu cuma 4GB sebaiknya kamu menyimpan data di MicroSD.
Semoga dengan ada nya informasi ini, bermanfaat dan berguna buat kalian semua.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.