Cara Mudah Mengirim Foto Menggunakan Email Lewat Smartphone


Email adalah salah satu cara alternatif untuk penganti nomor ponsel dan juga akun media lain nya. Jika disaat anda perlu untuk menghubungi seseorang dan tidak memiliki nomor ponsel tetapi memiliki alamat email nya, anda masih dapat mengirim pesan secara panjang dan detail.

Dengan menggunakan email Anda dapat mengirim pesan dan juga berupa file dokumen penting dan foto yang dapat Anda kirim dengan secara pribadi kepada pengguna email tersebut.

Namun tahukah anda? Jika untuk jaman saat ini, yang nama nya email itu berperan penting untuk kehidupan kita di dunia maya, contohnya saja android telah menetapkan kepada para pengguna nya untuk mengunakan email Gmail sebagai bahan jantung dari segala keperluan android user.

Dikesempatan kali ini, saya ingin membagikan sebuah tutorial singkat yang berguna bagi anda yang masih belum paham menggunakan email untuk mengirim sebuah file dan semacamnya, untuk keperluan anda masing-masing.

Cara Mengirim Foto Menggunakan Email Lewat ponsel Android

Langkah pertama : Buka aplikasi Gmail atau Email di smartphone anda.

Langkah kedua : Pilih icon yang bertanda Email+ untuk mengirim sebuah file untuk ke email orang lain.

Langkah ketiga : Klik icon titik 3 yang berada di atas pojok kanan, dan silahkan pilih file berupa foto,audio,vedio dan docoment.

Langkah keempat : Atur email sang penerima, lihat contoh di atas. 

Langkah kelima : Isi subjek sesuai dengan apa yang anda kirim, misalkan tentang gambar atau masalah petualangan.

Terakhir silahkan anda kirim subjek tersebut untuk mengirim kepada sang pemilik email.

Jadi bagi anda yang masih belum bisa mengirim jenis foto atau audio lewat email, Anda dapat mengikuti langkah diatas demi memberikan kemudahan.

Apa kelebihan mengirim foto lewat email? Sedangkan untuk sosial media sudah tersedia berbagai macam cara untuk mengirim gambar.

Pertama, ukuran atau kualitas foto tidak akan berkurang jika anda mengirim foto lewat email. Sedangkan jika anda mengirim foto lewat akun sosial media seperti BBM, LINE, WhatsApp, Facebook, Instagram maka untuk kualitas foto akan dikurangi atau sedikit pecah dari pada foto asli original nya.

Demikian tentang cara mengirim foto lewat email yang dapat anda ikuti, jika masih ada yang kurang paham silahkan tanyakan lewat kolom komentar.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.