Cara Mengambil Uang Gajihan Google AdSense lewat Western Union - Kalimantan Selatan


Cara mengambil uang google adsense lewat kantor pos dengan menggunakan western union salah satu cara mencairkan uang google adsense yang paling mudah dan tanpa pajak. Jika anda sebelumnya sempat berpikir bagaimana cara mencairkan uang google adsense dengan mudah maka jawabanya adalah lewat western union sebab anda hanya perlu memiliki kode MTCN saja.

Kali ini admin ingin berbagi pengalaman untuk anda semua, pengalaman saya sendiri yang pernah mencairkan uang google adsense dari kantor pos. Dan untuk tanggal pembayaran biasa nya pada tanggal 21 - 22. Akan ada email pemberitahuan dari pihak google adsense untuk memeriksa pembayaran akun anda. Bagi anda yang belum mengerti tentang peraturan pembayaran dari pihak google silahkan baca disini.

Setelah anda mendapatkan email notifikasi untuk pembayaran akun google adsense. Akan ada email yang dikirim ke alamat email anda seperti kutiban dibawah berikut.
Kami telah mengirim pembayaran ke rekening bank Anda untuk penghasilan Google AdSense Anda pada tanggal 2070 Januari 21.


Jika Anda belum menerima pembayaran tersebut dalam waktu 5 hari kerja sejak tanggal pengiriman email ini, harap hubungi bank Anda untuk mendapatkan informasi selengkapnya.

Untuk memeriksa pembayaran terbaru Anda:
  • Login ke akun AdSense.
  • Klik ikon roda gigi di sudut kanan atas tab mana pun, lalu, dari daftar drop-down, pilih "Pembayaran".
Syarat-syarat pengambilan uang Google adsense lewat westren union sebagai berikut.
  • Memiliki kode unik MTCN dari google adsense
  • Bawa KTP dan fotocopy KTP
  • Nomor ponsel yang aktif

Pertama yang perlu anda lakukan adalah menuju kantor post, setelah itu anda tanyakan kepada para pekerja di kantor post apakah bisa mengambil uang lewat Westren Union.

Menurut pengalaman saya pribadi, karena di daerah kalimantan selatan agak kurang paham tentang masalah dunia internet tertinggal informasi, saat bertanya kepada para pekerja kantor post " Apakah disini bisa mengambil uang dari google? " mereka bilang tidak bisa, lalu saya tanya balik,  " Kalau mengambil uang lewat Westren Union? " Mereka bilang bisa.

Jadi intinya anda bertanya jangan mengambil uang dari Google tapi mengambil uang dari Westren Union. Setelah itu mereka memberikan persyaratan fotocopy KTP dan minta Kode MTCN yang sudah anda miliki. Selanjutnya anda hanya menunggu hasil uang dari google adsense yang siap di jadiakan rupiah.

Yang perlu Anda ketahui, bahwa mengambil uang dari kantor post lewat Westren Union tidak perlu memiliki akun Westren Union. Jadi anda hanya cukup memiliki kode MTCN saja yang nantinya bisa anda ambil uang nya. 

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.